Akhirnya Donald Trump pun terpilih sebagai presiden Amerika Serikat setelah mengalahkan pesaing beratnya yaitu Hillary Clinton di ajang pemilu kemarin 9 November 2016. Sosoknya yang sangat kontroversial dikarenakan beberapa pernyataannya yang selalu dinilai tidak wajar banyak mengundang orang ingin mencari tau seperti apa Donald Trump itu.
Berikut ini fakta unik seputar Donald Trump:
Fakta unik Donald Trump yang pertama:
Lahir dengan nama lengkap yang sebenarnya yaitu Donald John Trump pada tanggal 14 Juni1946.
Fakta Unik Donald Trump yang ke dua:
Pada usianya yang ke 13 tahun dia pernah masuk ke sekolah militer di New York Amerika Serikat
Fakta unik Donald Trump yang ke tiga:
Ayah Donald Trump berasal dari Jerman, sedangkan ibunya berasal dari Skotlandia
Fakta unik Donald Trump yang ke empat:
Dia adalah pengusaha di bidang real estate yang sangat sukses
Fakta unik Donald Trump yang ke lima:
Donald Trump dibalik sosoknya yang suka ceplas-ceplos dia juga sebagai seorang penulis buku, hasil karyanya juga bisa dibilang tidak sedikit, yaitu sebanyak 50 buku sudah ia tulis. dan beberapa hasil karyanya yang terkenal yaitu “The Art Of The Deal”, ada juga “Trump: The Best Real Estate Advice I Ever Received”, “100 Top Experts Share Their Strategies”, dan “Ten Secrets I Learned from the Apprentice”.
Fakta unik Donald Trump yang ke enam:

ayah dan ibu donald trump
Donald Trump ternyata bukanlah sosok orang yang suka meminum alkohol, seperti yang dilansir oleh Forbes pada tahun 2011, dia lebih memilih untuk menghindari alkohol dengan alasan kakaknya Fred Jr Trump pernah meninggal setelah berjuang keras untuk lepas dari pengaruh alkohol.
Fakta unik Donald Trump yang ke tujuh:
Donald Trump adalah salah satu bintang di Hollywood Walk Of Fame adalah sebuah trotoar yang berada di Hollywood dan Vine Street, Los Angeles, Amerika Serikat. Nama Donald Trump diukir pada 2007, karena kontribusinya terhadap industri hiburan berkat salah satu reality show ‘The Apprentice’.
Fakta unik Donald Trump yang ke delapan:
Dia juga pemimpin The Trump Organization dan pendiri Trump Entertainment Resorts.
Fakta unik Donald Trump yang ke sembilan:
Namanya dijual untuk merk berbagai produk seperti permainan monopoli, minuman vodka, peralatan golf, produk pakaian bagi eksekutif, dan sebagainya.